Ketua Umum PWI Pusat Sebut Media Cetak Bisa Bangkit

  • Bagikan
Ketua Umum Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Atal S Depari saat berbincang dengan Direktur Harian Rakyat Sulsel Daswar M Rewo.

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ketua Umum Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Atal S Depari optimis media cetak masih menjadi kepercayaan pembaca dalam mencari informasi.

Menurut Atal, kehadiran media online saat ini memang menjadi pesaing bagi media cetak. Namun kevalidan informasi dan data masih ada di media cetak. Olehnya itu dia berharap media cetak bisa segera bangkit dengan menghadirkan inovasi dan berita-berita yang terpercaya.

"Orang berlomba-lomba membuat media online. Tapi yang harus diperhatikan bahwa berita di media online masih bisa diubah, atau bahkan dihapus. Sementara di media cetak, berita yang dimuat sudah pasti melalui verifikasi ketat dan kehati-hatian. Jadi berita yang dimuat di media cetak tidak bisa diubah, apalagi dihapus, makanya informasi yang disajikan harus benar-benar valid," kata Atal, Selasa (15/8/2023).

Hal inilah yang harus dimanfaatkan media cetak khususnya Harian Rakyat Sulsel dalam menarik minat pembaca. Atal juga meyakini bahwa media cetak bisa mengambil alih pasar online.

"Yang alami itu koran, gak gampang dicoret-coret, semua konsepnya dibuat hati-hati dan taat asaz, di online tidak, makanya banyak masyarakat merasa ditipu di media online. Mudah-mudahan Harian Rakyat Sulsel bisa menjadi leader sumber informasi di Sulsel," harapnya. (*)

  • Bagikan