Siapkan Berkas Anda, Pemkot Makassar Buka 2.910 Formasi PPPK 2023

  • Bagikan
Ilustrasi ujian CPNS dan PPPK

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Pemerintah Kota Makassar membuka sebanyak 2.910 formasi untuk seleksi penerimaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK 2023. 

Seleksi penerimaan PPPK 2023 lingkup Pemkot Makassar ini akan dibuka pada tanggal 16 September 2023 mendatang. 

Jumlah formasi yang disiapkan yakni formasi untuk guru sebanyak 2.010, tenaga kesehatan sebanyak 601, dan tenaga teknis sebanyak 211. 

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Makassar Akhmad Namsun mengungkapkan, jumlah formasi yang dibuka tahun ini lebih banyak dari daerah lainnya di Sulawesi Selatan.  

"Jumlah ini cukup besar, dan Insya Allah tahapan dan prosesnya akan mulai di 16 September 2023," ungkap Namsun, sapaan akrabnya, Rabu (6/9). 

Namsun menyebut seluruh tahapan proses ini akan terus berjalan. Rencananya, tes penerimaan PPPK 2023 akan dilaksanakan pada awal November tahun ini. 

"Tahapan prosesnya terus berjalan dan insyaallah dijadwalkan sesuai dengan koordinasi kami dengan BKN itu akan pelaksanaan tesnya mulai di awal november tahun ini," terang Namsun. 

Namsun mengaku agar pelaksanaan penerimaan PPPK 2023 ini dapat berjalan lancar. Maka, pihaknya terus melakukan koordinasi yang erat dengan BKN. 

"Kami terus melakukan koordinasi dengan BKN karena kami sadar bahwa kerja kerja layanan aparatur harus terus maksimal," tutup Namsun. 

Diketahui, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) merilis jadwal penerimaan CPNS 2023 dan PPPK 2023. Jadwal penerimaan CPNS 2023 dan PPPK 2023 dimulai pada 16 September sampai 30 September 2023. (Shasa/B)

  • Bagikan