Dokkes Polres Pelabuhan Makassar Periksa Kesehatan Personel Mantap Brata

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Guna menjaga kekebalan tubuh agar tetap sehat selama di menjalankan tugas di lapangan, Satgas 6 Banops, Subsatgas Dokkes Polres Pelabuhan Makassar melakukan pemeriksaan kesehatan sederhana dan promkes (promosi kesehatan) kepada seluruh personel yang terlibat dalam Operasi Mantap Brata 2023-2024.

Kasi Humas Polrestabes Makassar, IPTU Hasrul mengatakan, dengan melakukan Pemeriksaan Kesehatan Sederhana, diharapkan bisa membantu menjaga kondisi dan stamina petugas saat menjalankan tugas ataupun rutinitas di lapangan. "Utamanya dalam operasi Mantap Brata ini," ujar IPTU Hasrul, Selasa (24/10/2023).

Hasrul menyebut, pemeriksaan kesehatan yang dilakukan mencakup pengukuran tekanan darah (tensi) kepada personel yang sedang bertugas.

Untuk itu disampaikan pentingnya menjaga kesehatan dikarenakan merupakan aset berharga dalam mendukung operasi mantap Brata.

"Dengan upaya ini, personel yang terlibat dalam operasi dapat menjalankan tugas mereka dengan baik," jelas Hasrul. (isak/B)

  • Bagikan