MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kepala Dinas Kesehatan Sulsel, Ishaq Iskandar angkat bicara soal dugaan malpraktik yang dilakukan oleh oknum dokter Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Paramount yang viral baru-baru ini.
Ia mengatakan, pihaknya telah memberikan tembusan kepada pihak RSIA Paramount untuk melakukan kunjungan dan untuk melakukan dialog bersama dengan pihak manajemen.
Ia menyampaikan, pihak Dinkes Sulsel telah mendengarkan penjelasan dari pihak RSIA Paramount. “Telah dilakukan rapat dengan pihak manajemen RS Paramount dan mendengarkan beberapa penjelasan dan klarifikasi terkait berita yang viral di medsos,” bebernya kepada Rakyat Sulsel, saat dihubungi Selasa (23/4).
Ia mengutarakan, pihak manajemen RSIA Paramount akan segera memberikan data laporan klarifikasi terkait dengan berita viral tersebut.
“Manajemen RS menyampaikan akan memberikan laporan klarifikasi kepada Dinkes Sulsel dan BPRS Sulawesi Selatan,” tuturnya.
Ishaq Iskandar menyampaikan, sebagai lembaga pemerintah yang menaungi aktivitas kesehatan di Sulsel, Dinkes Sulsel sampai saat ini juga tengah memantau perkembangan informasinya.
Bahkan kata dia, pihaknya juga menunggu hasil rekomendasi dari pihak Badan Pengawas Rumah Sakit (BPRS) dan Organisasi Profesi Kesehatan Ikatan Dokter Indonesia (IDI).
“Dinas Kesehatan masih terus memantau perkembangan kasus ini, termasuk menunggu rekomendasi dari BPRS dan IDI Makassar terkait dugaan malpraktik,” pungkasnya. (Abu/B)