Kabar Gembira! PSSI Sukses Lobi FIFA, Indonesia vs Guinea Disiarkan TV Nasional

  • Bagikan
Timnas Indonesia U-23 harus menghadapi Guinea untuk meraih satu tiket ke Olimpiade Paris dan akan disiarkan di RCTI.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir kemudian memerintahkan tim untuk melobi FIFA agar pertandingan tersebut bisa disiarkan di TV nasional Indonesia.

Hingga akhirnya Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga memastikan bahwa hasil kerja tim tersebut tidak sia-sia karena duel itu bisa disiarkan di TV nasional.

Meskipun demikian, pertandingan tersebut tetap digelar tertutup atau digelar tanpa penonton kedua kesebelasan karena alasan keamanan.

Kedua negara itu direncanakan bertanding di Clairefontaine, Paris pada Kamis (9/5) malam setempat.

Pemenang pertandingan antara Indonesia melawan Guinea akan lolos ke Olimpiade Paris 2024 dan menghuni Grup A bersama tuan rumah Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru. (JP/RAKSUL)

  • Bagikan

Exit mobile version