OJK Dorong 5.184 Masyarakat Sulselbar Melek Keuangan

  • Bagikan
Kepala Kantor OJK Sulselbar, Darwisman

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Sulawesi Selatan dan Barat terus mendorong edukasi keuangan kepada masyarakat Sulawesi Selatan.

Sejak Januari sampai dengan April 2024, Kantor OJK Provinsi Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat telah melaksanakan 43 kegiatan edukasi kepada masyarakat dengan jumlah peserta mencapai 5.184 orang. 

Data layanan konsumen sejak Januari sampai April 2024 menunjukkan terdapat 152 layanan konsumen yang terdiri dari 45 layanan pengaduan, 61 pemberian informasi, dan 46 penerimaan informasi.

Dari total layanan konsumen tersebut, sebanyak 92 layanan terkait perbankan, 45 layanan terkait perusahaan pembiayaan, 6 layanan terkait non-LJK, 4 layanan terkait asuransi, 4 layanan terkait fintech, dan 1 layanan terkait pasar modal. Sedangkan, untuk SLIK sejak Januari hingga 30 April 2024 terdapat  2.618 layanan.

Kepala Kantor OJK Sulselbar, Darwisman mengatakan, melalui wadah TPAKD, Kantor OJK Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat terus bersinergi dengan Pemerintah Daerah, Bank Indonesia, Kementerian atau Lembaga, Lembaga Jasa Keuangan serta seluruh stakeholder terkait, terutama dalam upaya mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.

Salah satu upaya yang dilakukan adalah  Klasterisasi UMKM yang diluncurkan untuk menjembatani ketimpangan antara share kredit terhadap potensi unggulan daerah dan mempertemukan UMKM dengan perusahaan offtaker yang bertindak sebagai standby buyer, sehingga produk dapat terserap dengan harga pasar.

  • Bagikan