Kejuaraan Sepak Takraw Pelajar Kepulauan Selayar 2024 Resmi Ditutup

  • Bagikan

KEPULAUAN SELAYAR, RAKYATSULSEL - Kejuaraan Sepak Takraw antar pelajar tingkat SD dan SMP sederajat tahun 2024 resmi ditutup oleh Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Kepulauan Selayar, Masdar J Pratama, S.Com., M.M, Kamis sore (30/5/24), di Lapangan Indoor Sepak Takraw Nurtin Akib.

Turnamen yang berlangsung selama sepekan ini diharapkan dapat menjaring bibit atlet berbakat sejak usia dini dan menjadi ajang silaturahmi antar pelajar. Kadisdikpora Masdar J Pratama mengungkapkan harapannya saat menutup turnamen tersebut.

"Marilah kita bersama memajukan olahraga Sepak Takraw sebagai salah satu olahraga andalan yang seringkali mengharumkan nama Kabupaten Kepulauan Selayar yang berjuluk Tanadoang ini," ujar Kadisdikpora Masdar J Pratama.

Ia menyampaikan apresiasi kepada penyelenggara turnamen, khususnya Bidang Pembinaan Pemuda dan Olahraga sebagai ketua pelaksana kegiatan, serta seluruh panitia pelaksana dan pihak lain yang telah menyukseskan acara ini.

"Saya berharap kejuaraan ini tetap menjadi media untuk memperkuat silaturahmi, sekaligus sebagai momen untuk lebih bersemangat dalam memajukan olahraga Sepak Takraw dan menjadi masyarakat yang bersatu, tangguh, serta unggul dalam membangun Kabupaten Kepulauan Selayar yang maju dan berkualitas," tambahnya.

  • Bagikan