Sebelumnya, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto atau akrab disapa Danny Pomanto mengungkapkan optimismenya gedung MGC akan bisa diresmikan pada Desember 2024 mendatang.
Namun, dirinya juga mengakui masih ada beberapa hal yang perlu disempurnakan sebelum gedung dapat beroperasi sepenuhnya.
“Belum bisa diresmikan sekarang karena belum ada izin final. Saya tidak terburu-buru soal peresmian, yang penting adalah manfaatnya bagi masyarakat. Saya perkirakan Desember baru bisa kita resmikan,” ungkap Danny Pomanto.
Diketahui, gedung MGC ini nantinya menjadi mal pelayanan publik atau MPP yang akan melayani masyarakat dalam pengurusan perizinan hingga pengurusan data penduduk. Tahun ini, Pemkot Makassar melalui Dinas PU menyiapkan anggaran sebesar Rp200 miliar.
MGC ini nantinya akan menjadi pusat kantor-kantor pelayanan publik. Yakni, kantor Dinas Kesehatan, Dinas Tata Ruang, Dinas Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), Dinas Pariwisata, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Capil), Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker), Dinas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).
Gedung MGC memiliki konsep ramah lingkungan. Jika MGC telah rampung, maka akan menjadi gedung pemerintahan pertama yang berkonsep green rooftop.
Pengerjaan proyek gedung MGC menggunakan skema rancang dan bangun atau design and build. Di mana, skema tersebut memiliki tingkat kesulitan yang tinggi. Hal itu dilakukan lantaran kesediaan lahan yang sempit. (Sasa/B)