Komeng Panen Hujatan Usai Bercanda Tanggapi Polemik Gas LPG 3 Kg

  • Bagikan
Anggota Komite II DPD, Komeng Tanggapi Polemik Gas LPG 3 Kg

JAKARTA, RAKYATSULSEL -- Polemik gas LPG 3 Kg menjadi perhatian semua pihak. Termasuk Anggota Komite II DPD periode 2024-2029, Alfiansyah Komeng.

Berbeda dengan beberapa tokoh lainnya, Komeng justru menanggapi hal ini dengan candaan.

Komeng memang seorang komedian yang juga seorang politikus. Namun, tanggapannya pada polemik tabung ini mendapat reaksi negatif dari warganet.

“Ya kalau gas ya harus dibatasi, kalau ga dibatasi ya ngebut terus. Biasalah, kalau ada penyesuaian kan ada dinamika-dinamika kecil. Tapi kan semuanya udah baik lagi,” katanya dikutip dari video yang kini beredar di media sosial, Kamis (6/2/2025).

Komeng melanjutkan, pembatasan tersebut dinilainya untuk kebaikan bersama juga.

Meski sempat langka, kini gas LPG kembali lancar setelah adanya perintah langsung dari Prabowo.

Tak ayal candaan Komeng ini ramai dikritik netizen.

“Ngaco Komeng,” kata netizen di media sosial X.

“Si komeng dipilih karena lucu, makan itu kelucuannya, tak ada gunanya,” kata lainnya.

Diketahui sebelumnya, Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia membuat kebijakan dengan melarang penjualan tabung gas melalui pengecer.

Akibatnya, terjadi antrean panjang di sejumlah pangkalan gas. Mirisnya lagi, seorang ibu dikabarkan meninggal dunia usai mengantre berjam-jam. (fajar online)

  • Bagikan