“Peserta akan melewati berbagai panorama alam Bone, seperti air terjun, sungai, serta hutan belantara yang memanjakan mata para pendaki,” jelas Arham.
Lelaki yang akrab disapa Ballank ini juga menambahkan bahwa kegiatan ini bertujuan sebagai wadah pemersatu pemuda dan pemudi pencinta alam serta pembentukan mental petualang, sekaligus memperkenalkan Kabupaten Bone sebagai destinasi wisata alam.
Daftar 21 Tim Peserta Bonepal Fun Trekking 2025
- Sapma Pala
- Lamappatunru
- Kopi Pendaki
- Proni Cinta Alam Makassar
- Proni Cinta Alam Makassar
- OPL Wapala
- Tropis Jungle
- Polo Malela'e
- Mapala Unim
- Gempa Makassar
- Kontur SPA
- Kontur SPA
- Tenda Belakang
- KJI Adventure
- KPA Kapal
- Mapala UMI
- Chipipax Makassar
- Smagaluh
- Saralao'e
- Mappesompae
- KPA Bayonet
(Enal)