Kediaman Walikota Makassar Diperketat, Audiens Dua Orang atau Lebih Wajib Virtual

  • Bagikan

“Jadi napas sesak, muka terasa jadi bengkak, untung saya tidak pingsan dan tidak keluar darah dari hidung. Tapi sempat berhalusinasi. Kalau varian delta begitu itu, sampai di paru-paru menyerang. Beda sama Omicron yang hanya sampai leher,” jelasnya.

Makanya ketika sudah mulai membaik, dokter menyarankan untuk menjalani tes MRI melihat kondisi paru-parunya. Ternyata betul ada flek namun semakin membaik hingga dirinya dinyatakan negatif dan sembuh.

Terpisah, Kepala Bagian Protokol Kota Makassar, Muhammad Zuhur akan memperketat akses keluar-masuk di kediaman pribadi wali kota di Jalan Amirullah. Apalagi saat ini, kasus positif Covid-19 di Makassar kian meningkat. Protokol kesehatan mesti diperketat. Jumlah tamu akan dibatasi.

“Nanti yang kita akomodir itu tamu-tamu penting saja. Jumlah tamu juga akan kita kurangi, misalnya tamunya itu lima orang satu kelompok nanti tinggal dua saja,” ujar Zuhur.

Tidak hanya itu, pihak protokol juga akan melakukan pemeriksaan swab antigen bagi tamu yang hendak berkunjung. “Itu harus, itu sudah protap. Kalau tidak sempat swab di tempat, paling tidak kasih liat hasil swab sehari sebelumnya,” jelasnya. (*)

  • Bagikan