MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mendorong mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muslim Indonesia (FEB UMI) Makassar untuk terus berinovasi.
Dorongan itu disampaikan Danny Pomanto saat memberikan kuliah pakar yang diselenggarakan FEB UMI di Aula Prof Abdurahman Basalamah Gedung FEB UMI Makassar, Senin (3/10).
Ia menyampaikan inovasi dan digitaliasi merupakan salah satu kunci kemajuan suatu kota. Sehingga ia mendorong mahasiswa tidak takut untuk mencoba sesuatu hal yang baru.
Apalagi menurutnya, anak-anak Makassar memiliki keistimewaan. Yakni memiliki kreativitas yang tinggi dan berani tampil beda.
"Makassar secara genetik itu unggul, dan kita mau anak-anak kita di sini (FEB UMI) selalu berpikir ke depan dan berani melahirkan sebuah inovasi," kata Danny.