Dua Kader Perindo Siap Bertarung di Pilkada Gowa

  • Bagikan
Partai Perindo

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo Provinsi Sulsel telah menyiapkan dua kader terbaik mereka untuk ikut bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Gowa, yakni Anzar Zaenal Bate dan Rahmansyah. Bahkan keduanya sudah siap mengikuti kontestasi politik

Diketahui Anzar Zaenal Bate satu-satunya kader Perindo yang duduk di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulsel pada Pemilu 2019 silam. Sebelumnya, ia merupakan ketua DPRD Gowa melalui Partai Golkar sebelum pindah ke Perindo.

Begitu juga Rahmansyah, dia merupakan mantan kader Partai Golkar yang kini sudah bergabung dengan partai besutan Hary Tanoesoedibjo.

Saat dikonfirmasi, Anzar Zaenal Bate mengatakan, Pemilu 2024 harus menjadi fokus setiap kader, karena hasil tersebut sebagai kendaraan untuk maju di Pilkada.

"Kita lewati dulu proses Pileg, bekerja maksimal bersama semua mesin Perindo. Usai Pileg maka kita lihat bagaimana kondisi Gowa selanjutnya," bebernya.

Ia menyebutkan, Pilkada masih ada satu tahun lebih dan kondisi politik bisa-bisa saja berubah. Tapi pastinya jika partai memerintahkan dirinya maju pasti sudah siap. Apalagi dia sudah 5 periode sebagai wakil rakyat.

"Kondisinya masih fluktuatif dan semua masih bisa berubah, yang pasti saya akan berkolaborasi dengan semua pihak," jelasnya.

Sedangkan Rahmansyah mengungkapkan, adanya dorong dari ketua DPW pastinya siap diberikan amanah tersebut.

"Kami selalu diajarkan untuk Siap menjalankan amanah apabila disetujui, seorang Politisi memang dikader untuk mengembang amanah rakyat," singkatnya. (Fahrullah/B)

  • Bagikan

Exit mobile version