MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB Sulsel memperkenalkan sejumlah jagoannya yang akan bertarung pada Pemilihan Legislatif (Pileg) tahun 2024.
Proses perkenalan itu dipimpin langsung oleh Ketua DPW PKB Sulsel Azhar Arsyad, Sekretaris Haikal, Ketua DPC PKB Makassar Fauzi A Wawo, Andi Makmur Burhanuddin sekretaris dan beberapa pengurus lainnya di Saunk Caffe dan Resto Jalan Topaz Raya, Kamis (9/2/2023).
Azhar Arsyad mengatakan bahwa partainya membuka ruang bagi seluruh tokoh untuk berjuang bersama PKB dalam menyambut momen politik tahun depan.
"Ini adalah perkenalan gelombang pertama, masih ada beberapa tokoh yang nantinya bergabung tetapi belum saatnya kita sampaikan nama-namanya karena beberapa pertimbangan," ujar Azhar.
Ketua Fraksi PKB DPRD Sulsel itu menyampaikan bahwa bergabungnya sejumlah tokoh ini, akan menjadi energi baru bagi partainya untuk berjuang di Pemilu 2024.
Azhar menyebut, bahwa tokoh-tokoh yang bergabung ini berasal dari lintas parpol, pengacara dan profesional.
"Tentu mereka ini yang bergabung menjadi energi baru bagi PKB. Kenapa kita perkenalkan bersamaan, karena kami di PKB memang mengutamakan kebersamaan dan kekeluargaan," jelasnya.
"Di politik itu tidak boleh kerja sendirian, maka diperlukan sinergitas sesama Caleg. Kami memberikan ruang yang nyaman bagi mereka, tidak ada saling sikut," lanjut Azhar.
Berikut jagoan PKB yang baru bergabung:
- Syamsu Rizal (Golkar)
- Muhammad Datariansyah Indra Hamzah
- Dwiana Pamuji Astutik
- Andi Elly Sompa
- Akmal
- Zulkifli Him (PPP)
- Andi Muhammad Ridha (Demokrat)
- Shinta Mashita Molina (Hanura)
- Basdir (Demokrat)
- Muh Arrumi Ahmad (Gerindra)
- Rahmat Endong
- Ratna Anas Genda
- Akhmad Ikramuddin (PKS)
- Tarmisi (PKS)