Barter Bacaleg, SaDap ke Demokrat, Obama ke PKB

  • Bagikan
Syarifuddin Daeng Punna - Bahar Ngitung

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Pasca Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mencoret Syarifuddin Daeng Punna sebagai Bakal calon Legislatif (Bacaleg) DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Sulsel 1, malah bergabung dengan Partai Demokrat.

Ketua OKK Partai Demokrat Sulsel, Muhammad Aslan membenarkan, Syarifuddin Daeng Punna masuk dalam DCS partai besutan Agus Harimurti Yudhoyono di Dapil Sulsel I.

Dimana kata dia,  Bahar Ngitung pindah ke PKB saat tahapan pencermatan Daftar Caleg Sementara (DCS). Begitupun Bacaleg PKB Syarifuddin Daeng Punna pindah ke Demokrat.

"Bahar Ngitung keluar, dia pindah ke PKB. Diganti Syarifuddin Daeng Punna. Mungkin barter, karena Syarifuddin Daeng Punna, PKB. Bahar Ngitung mungkin soal peluang keterpilihan saja, dia pindah ke PKB," singkatnya.

Diketahui tahapan Komisi Pemilihan Umum (KPU), partai politik akan melakukan pencermatan Daftar Calon Tetap (DCT) mulai tanggal 24 September - 3 Oktober 2023. Lalu penyusunan dan penetapan DCT, 4 Oktober - 3 November 2023. Kemudian pengumuman DCT 4 November 2023.

Saat ini Partai Politik (Parpol) masih diberikan kesempatan untuk melakukan pergantian Bacaleg sebelum penetapan DCT. (Fahrullah/B)

  • Bagikan