Sah, Harian Rakyat Sulsel Punya Direksi Baru

  • Bagikan
Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) PT Rakyat Sulawesi Selatan Intermedia di Gedung Fajar Graha Pena Makassar, Jumat (29/9/2023).

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - PT Rakyat Sulawesi Selatan Intermedia punya Direksi dan susunan Komisaris baru. Keputusan itu diambil melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) yang digelar di Gedung Fajar Graha Pena Makassar, Jumat (29/9/2023).

Dalam RUPS-LB yang turut dihadiri Direktur Utama PT Fajar Indonesia Corporindo Suhendro Boroma, disepakati mengangkat Imran Umar dan Daswar M Rewo masing-masing sebagai Direktur Utama dan Direktur.

Sementara Faisal Palapa yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Utama diangkat menjadi Wakil Komisaris Utama mendampingi Komisaris Utama Moh Subhan. Sementara jajaran Komisaris tak banyak berubah, yakni Adnan Purichta Ichsan, Hj Ida Farida Noer Haris, dan Hj Nurwidyati Alwi Hamu.

Faisal Palapa berharap dengan ditunjuknya Direksi baru bisa mempertahankan kinerja positif yang selama dicapai PT Rakyat Sulawesi Selatan Intermedia. Dirinya juga berpesan agar Direksi bersama para manager dan karyawan tetap menjaga semangat kerja sama yang telah dibangun selama ini.

"Selamat kepada Dirut baru pak Imran Umar dan Direktur Daswar M Rewo. Teruslah jaga konsistensi dan sinergitas sehingga perusahaan kita ini bisa terus tumbuh seperti tahun-tahun sebelumnya," ujarnya.

Sementara Direktur Utama PT Rakyat Sulawesi Selatan Intermedia Imran Umar berterima kasih karena telah diberi kepercayaan untuk membesarkan perusahaan dan media Harian Rakyat Sulsel di bawah naungan Fajar Group dan Jawa Pos Group.

"Ini jumat berkah. Semoga apa yang kita raih di perusahaan selama ini bisa kita jaga. Program dan inovasi yang baik akan terus kita lanjutkan. Dan tentunya kerja sama semua bagian akan terus kita tingkatkan sehingga perusahaan ini bisa terus bertumbuh dan karyawannya bisa sejahtera," harapnya. (*)

  • Bagikan