Pilpres 2024, Polres Pelabuhan Makassar Monitoring Kegiatan Deklarasi Relawan Capres di Pulau Barrang Caddi

  • Bagikan
Personel Polres Pelabuhan Makassar monitoring kegiatan deklarasi relawan Capres di Pulau Barrang Caddi

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Polres Pelabuhan Makassar melaksanakan monitoring kegiatan deklarasi relawan aliansi capres Prabowo di Kelurahan Pulau Barrang Caddi.

Kasi Humas Polres Pelabuhan Makassar, IPTU Hasrul menyebut, kegiatan monitoring ini dilaksanakan guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.

"Utamanya dapat menganggu keamanan pada saat kegiatan berlangsung atau pelaksanaan kegiatan deklarasi relawan capres," ujar IPTU Hasrul, Sabtu (21/10/2023).

Disebutkan, deklarasi relawan aliansi capres Prabowo ini dihadiri ketua TAP (Tim Aksi Politik) Sul-Sel Brigjen (Purn.) Andi Kaharuddin, Najamuddin caleg DPR-RI Dapil Sul-sel, Kolonel (Purn.) Darmainus, dan Kolonel (Purn.) Darmawangsa.

"Team relawan berjumlah sekitar 100 orang," sebutnya.

Hasrul mengatakan, monitoring dan pengawasan pengamanan itu dilakukan sebagai wujud tugas dan fungsi Polri dalam menjaga kamtibmas tahapan Pemilu 2024 serta pilpres. (Isak/A)

  • Bagikan