Lagi-lagi Baliho Ganjar-Mahfud Dicopot, Todung Mulya Lubis Ingatkan Aparat Jaga Netralitas

  • Bagikan
Todung Mulya Lubis

JAKARTA, RAKYATSULSEL -- Tim Kampanye Nasional (TKN) Ganjar-Mahfud mengungkapkan keprihatinan mereka terkait pencopotan baliho calon presiden Ganjar Pranowo di Pematang Siantar, Sumatera Utara.

Wakil Deputi Hukum TKN Ganjar-Mahfud, Todung Mulya Lubis, mengecam tindakan yang diambil oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) setempat.

"Kami sangat kesal dan marah, begitu banyak kejadian yang mencederai proses demokrasi," kata Todung dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu.

Menurut Todung, dalam konteks masa pemilihan, baliho pasangan calon presiden dan wakil presiden seharusnya ada di berbagai tempat. Namun, ia menyayangkan bahwa hanya baliho pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang dicopot.

Oleh karena itu, Todung mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu menjaga integritas Pemilihan Umum dan Pilpres tahun 2024.

TKN Ganjar-Mahfud juga akan segera meluncurkan sebuah saluran pengaduan dan mengundang semua pihak untuk melaporkan insiden-insiden yang berkaitan dengan netralitas aparat negara.

"Kita harus terus menerus berteriak soal netralitas aparat," ujarnya.

  • Bagikan