MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ketua DPD Nasdem Kabupaten Enrekang, Asman menunggu restu dari Ketua NasDem Sulsel Rusdi Masse untuk ikut bertarung pada pemilihan kepala daerah pada November nanti. Eks wakil bupati Enrekang ini sukses membawa NasDem menjadi pemenang dengan perolehan sembilan kursi di DPRD Enrekang plus bisa mengusung kandidat kepala daerah.
“Nanti dilihat siapa yang diinginkan oleh masyarakat dan restu dari pimpinan partai," kata Asman, Jumat (1/3/2024).
Asman mengaku akan taat dengan aturan main partai. Menurut dia, selama pemilu 2024 berlangsung, pihaknya hanya fokus bekerja membawas NasDem menggeser dominasi Golkar di parlemen.
NasDem Enrekang mengalami kenaikan kursi dari pemilu ke pemilu. Pada 2014 NasDem mampu meraih tiga kursi. Di Pemilu 2019 menjadi 5 kursi sekaligus wakil pimpinan DPRD. Kini NasDem Enrekang meraih sembilan kursi dan akan memimpin DPRD Enrekang.
Sementara itu, NasDem juga meraih suara terbanyak di Daerah Pemilihan Sembilan yang meliputi Sidrap, Pinrang, dan Enrekang. Partai ini meraih lima dengan total perolehan partai sebanyak 263.595 suara.
Sekretaris NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif mengatakan masyarakat memilih caleg nasDem karena program dan dedikasi yang dibuktikan selama ini. Menurut dia, secara pribadi dirinya meraih suara terbanyak bukan karena politik uang.
"Saya sudah tiga kali mengikuti pemilihan mulai dari 2014 dan saya tidak melakukan politik uang," ujar Syaharuddin.
Dia mengatakan, dia bermodalkan edukasi pendidikan politik ke masyarakat dengan menjaga kinerja dan kepercayaan masyarakat.
"Jumlah suara saya pribadi 80.045 dan total suara partai hasil rekap kecamatan dari seluruh Dapil IX sekitar 263.295 suara," ujar dia. (fahrullah-suryadi/B)