Besok, KPU Sulsel Jadwalkan Rekap Tingkat Provinsi Meski Baru 6 Daerah Rampungkan Rekapitulasi

  • Bagikan
IST

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulsel dijadwalkan akan mulai melakukan rekapitulasi hasil Pilpres dan Pileg 2024, di Hotel Claro Makassar pada Minggu (3/3/2024).

Ahmad Adiwijaya, Anggota KPU Sulsel, menyatakan bahwa rapat pleno terbuka rekap tingkat Provinsi Sulsel saat ini, dari 24 Kabupaten dan Kota di Sulsel, sudah ada 6 daerah yang telah menyerahkan hasil pleno di tingkat daerah masing-masing kepada KPU Sulsel.

"Ada 6 daerah yang sudah melakukan pleno, yaitu Kabupaten Bantaeng, Enrekang, Selayar, Takalar, Sidrap, dan Parepare," ujarnya.

Adiwijaya berharap agar KPU Kabupaten dan Kota yang belum menyerahkan hasil rekapitulasi dapat segera menyelesaikan dan menyerahkannya kepada KPU Sulsel.

"Harapan kami, semoga proses rekapitulasi dapat berjalan lancar," katanya. (Yadi/B)

  • Bagikan