JAKARTA, RAKYATSULSEL - Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar, Andi Zulkifly Nanda, S.STP., M.Si, mendampingi Walikota Makassar Danny Pomanto dan Sekretaris Daerah Kota Makassar, Firman Hamid Pagarra, menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) di Jakarta Convention Centre (JCC), Senayan, Jakarta pada Senin, 6 Mei 2024.
Musrenbangnas 2024 kali ini membahas tema “Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan” yang sejalan dengan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025. Tema tersebut menyoroti pentingnya pertumbuhan ekonomi yang merata dan berkelanjutan untuk kesejahteraan seluruh masyarakat Indonesia.
RKP 2025 menjadi tonggak penting sebagai RKP tahun pertama dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025-2029. Dalam konteks rencana pembangunan lima tahunan ini, RKP 2025 berperan sebagai masa transisi yang menghubungkan antara Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2005-2025 dan RPJPN 2025-2045.
Musrenbangnas 2024 diharapkan dapat menghasilkan rencana kerja yang konkret dan efektif dalam mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif serta berkelanjutan, sebagai dasar pembangunan nasional yang kuat dan berdaya saing tinggi. (*)