Yusuf Ritangnga Bersama Andi Tenri Liwang Kompak Kembalikan Formulir di Hanura

  • Bagikan
Yusuf Ritangnga mengumpulkan tim pemenangannya dari dua kecamatan, di Enrekang.

ENREKANG, RAKYATSULSEL - Dari empat tokoh yang mendaftar, baru tiga yang secara resmi mengembalikan formulir pendaftarannya di Tim Penjaringan, Penetapan dan Pemenangan (TPPP) Partai Hanura Enrekang. 

Hanura mengumumkan batas akhir penutupan proses di TPPP sampai tanggal 19 Mei. Selanjutnya nama-nama ini akan melakukan fit and proper test di DPD Hanura Sulsel. 

Kehadiran Yusuf Ritangnga dan Andi Tenri Liwang La Tinro sebagai tandem bakal calon bupati dan wakil bupati Enrekang menambah lagi deretan nama tokoh yang melobi partai besutan Oesman Sapta Oddang ini. 

Yusuf Ritangnga bersama Andi Tenri Liwang La Tinro mengembalikan formulirnya di TPPP partai Hanura bersama relawannya dari berbagai wilayah di Kabupaten Enrekang. 

Dikatakan bahwa kehadiran kedua tokoh ini adalah wujud penghargaannya kepada partai Hanura. Keduanya hadir sebagai pasangan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati untuk menampakkan kesiapan mereka dalam mengahadapi kontestasi Pilkada 2024. 

"Apalagi, saya memang berkawan akrab dengan beberapa kader Hanura yang tersebar diseluruh wilayah Kabupaten Enrekang. Sejak lama kami memiliki kesepahaman soal bagaimana membawa masyarakat Enrekang menuju kesejahteraan," urai Yusuf. 

Hal tersebut jugalah yang mendorong Yusuf Ritangnga bersama Andi Tenri Liwang La Tinro mengetuk pintu partai Hanura untuk mendapatkan rekomendasi dukungan. Hasil risetnya menunjukkan bahwa bergabungnya Hanura dalam barisan kolalisi partai, mampu mendongkrak elektoral secara signifikan. 

"Tujuan kita membawa kabupaten Enrekang menjadi lebih baik lagi. Saya yakin Hanura juga dengan membawa hati nurani rakyat bisa bersama dengan kita untuk membangun Enrekang yang sejahtera," kata Yusuf. (Fadli)

  • Bagikan