Senada dengan itu, inisiator FKJ Milenial, Ahmad Rifai Saputra mengungkapkan, FKJ adalah sosok tokoh muda Palopo yang sarat pengalaman didunia birokrasi dan sangat bisa diandalkan untuk melanjutkan Kebaikan-kebaikan pemerintahan sebelumnya.
"Kak Farid paham betul arah pembangunan Kota Palopo kedepan. Khususnya pembangunan sektor kepemudaan. Saya kerap kali mendengar gagasan-gagasan beliau yang begitu visioner. Termasuk niatan beliau menghadirkan Creativ Hub di Kota Palopo sebagai pusat kreatifitas pemuda. Dan bagi kami hal ini mungkin tidak difikirkan oleh bakal calon yang lain," ucapnya.
Sebagai bentuk keseriusan mendukung FKJ, komunitas FKJ Milenial ini memulai gerakan nya dengan menebar puluhan baliho di Bergambar FKJ di sejumlah titik di Kota Palopo.
"Kita mulai dengan melakukan sosialiasi lewat APK. Setelah itu dalam waktu dekat kita akan deklarasi FKJ Milenial yang akan dilanjutkan dengan konsolidasi dii 9 Kelurahan dan mematenkan jaringan di 48 Kelurahan sembari melakukan penggalangan khususnya untuk kalangan milenial, " tandas Rifai yang juga mantan Sekjem DEMA IAIN Palopo ini. (*)