NH Dapat Tugas Maju Caleg DPR RI di Dapil Sulsel II

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Persaingan bakal calon legislatif (Caleg) dari internal Partai Golkar menuju Senayan  di daerah pemilihan (Dapil)  II dipastikan berjalan sengit.

Di mana Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Nurdin Halid (NH) dipastikan turut berlaga di Dapil II yang meliputi Kabupaten Barru, Bulukumba, Bone, Maros, Pangkep, Sinjai, Soppeng,Wajo dan Kota Parepare.  Itu dibenarkan politisi Golkar, Muhammad Risman Pasigai (MRP).

"Bismillah Pak NH Dapil Sulsel II," katanya sembari menunjukkan video Nurdin Halid menerima surat tugas pencalegan dari Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, Rabu, (23/11).

Majunya Nurdin Halid tersebut tidak lepas dari upaya partai Golkar untuk meningkatkan perolehan kursi di Pileg 2024 nanti.

"Bagian dari komitmen beliau (Nurdin Halid,red) sebagai kader Golkar untuk memenangkan Pemilu 2024," ujar Risman Pasigai.

Menurut MRP, keinginan Nurdin Halid bertarung di Pileg mendatang telah memiliki modal basis suara yang cukup besar. Di mana ketika Nurdin Halid bertarung di Pilgub Sulsel 2018 silam berhasil mengantongi 1.162.751 suara.

"Pasti jejak suara di Pilgub Sulsel akan ditelusuri sebagai basis suara, tentunya akan ada penyegaran strategi baru dalam meraih suara untuk Pileg 2024. (Yad/B)

  • Bagikan

Exit mobile version