Prof Sukardi Weda Sharing Ilmu dengan Pimpinan ITB Kalla

  • Bagikan

ITB Kalla hadir dengan visinya, menjadi perguruan tinggi unggul dalam pengembangan kewirausahaan berbasis teknologi dan inovatif berdasarkan moral agama pada tahun 2034, adalah menjadi PT yang memadukan antara kompetensi teknologi, bisnis dan agama.

Dekan kehadiran tiga kompetensi ini, akan menghasilkan generasi unggul yang memiliki kompetensi teknis, kompetensi managerial, dan kompetensi agama serta kompetensi sosial kultural, paparnya.

Untuk menempatkan ITB Kalla sebagai PT yang berbasis kewirausahaan dan teknologi (entrepreneurial and technological university) dan menjadi PT unggul, maka ITB Kalla perlu melakukan inovasi terkait dengan tridarma PT, yang menjadi roh sebuah PT, yaitu pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

Di bidang pendidikan dan pengajaran, kehadiran ruang kelas yang dilengkapi dengan multimodality atau fasilitas pendukung proses belajar mengajar. Juga diperlukan dosen yang profesional religius, memahami pedagogik, didaktik, dan metodik, disiplin tinggi, dan memiliki sense of belonging pada ITB Kalla.

Di bidang penelitian dan pengabdian, para dosen diharapkan untuk melakukan penelitian, baik penelitian dari Kemendikbudristek, swasta, maupun penelitian mandiri, dan hasilnya dipublikasi pada jurnal internasional bereputasi, yakni jurnal internasional yang terindeks Scopu dan Web of Science, ujarnya.

  • Bagikan