PINRANG, RAKYATSULSEL - Upaya penanganan stunting di kabupaten pinrang terus dilakukan dengan melibatkan lintas sektor.
Dinas Kesehatan kabupaten Pinrang bersama Tim Penggerak PKK Kabupaten Pinrang berkunjung ke Desa Basseang kecamatan Lembang untuk memberikan bantuan bagi 21 anak penderita stunting yang ada di desa tersebut, Selasa (7/2).
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pinrang, drg.Dyah Puspita Dewi, M.Kes yang dimintai keterangan mengungkapkan, di Desa Basseang terdata ada 21 anak yang mengalami stunting.
Bantuan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) ini, lanjutnya, diserahkan kepada Kepala Desa Basseang, Kepala Puskesmas Pembantu dan Bidan yang bertugas di Poskesdes untuk kemudian disalurkan kepada anak yang mengalami stunting.
"kami bersama Ketua Tim Penggerak PKK berkesempatan menyerahkan langsung bantuan PMT di Desa Basseang" ujar Dewi.
Penyaluran ini, lanjutnya, diharapkan menjadi salah satu langkah dalam mengurangi angka kasus stunting di Kabupaten Pinrang.
Bersama lintas sektor, lanjutnya, harapan ini juga mendapat dukungan langsung baik dari Bupati Pinrang Irwan Hamid dan juga Wakil Bupati Pinrang Drs.H.Alimin, M.Si.
Sebagai informasi, tahun ini berdasarkan Survey Status Gizi Indonesia, Kabupaten Pinrang mengalami penurunan angka stunting dari 24.5% menjadi 20.9%
"Harapan kita semua, prosentase penderita stunting di tahun 2024 ada di angka 14% sesuai target nasional " tutup Dewi. (*)