Bertarung di Dapil ‘Neraka’, Pengamat: Punya Cuan Gede Tak Jamin Anak Mentan Terpilih

  • Bagikan
Andi Amar Ma'ruf. (Ist)

Ditambahkan, di arena Pileg, tiga faktor di atas tak cukup, beberapa faktor mesti dipahami lebih awal oleh bacaleg. Seperti ketepatan memilih partai politik dan juga faktor komposisi caleg di internal partai.

"Contoh, Jika komposisi caleg internal partai hanya terdapat satu figur kuat saja, tentu partai tersebut sulit meraup 15 persen suara," ujarnya.

Idealnya, lanjut Ras, paling tidak dua hingga tiga caleg internal potensial disertakan di partai tersebut. Kan banyak kejadian, komposisi caleg partai.

"Namun hanya satu saja yang mendulang suara. Pada akhirnya partai tersebut tak dapat jatah kursi," ungkap Ras.

Sedangkan, Direktur Profetik Institute Asratillah menyebutkan, secara personal Andi Amar adalah figur yang tergolong kuat, apalagi ditopang oleh sumber daya sosial dan finansial yang kuat.

Secara sosial Amar diuntungkan karena merupakan anak dari Menteri Pertanian RI, sehingga membantu mendongkrak popularitas Amar.

"Lalu secara finansial, sebagian publik sudah mengetahui bahwa Amar memiliki persiapan yang cukup sebagai caleg pusat," katanya.

Salah satu modal yang menunjang pemenangan caleg pusat adalah modal finansial atau modal ekonomi, dikarenakan sosialisasi caleg pusat berkonsekuensi pada ongkos politik yang tidak murah.

Mesti dilakukan serangkaian acara sosialisasi, pertemuan-pertemuan insidentil dengan segmen-segmen masyarakat tertentu, hingga mobilisasi organisasi tim untuk mencari suara.

  • Bagikan