Harun Tegaskan Tidak Lagi Maju di Konfercab Ansor Makassar

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Kota Makassar menggelar kegiatan berupa Diskusi Penguatan Organisasi dan Kaderisasi yang dilaksanakan pada Sabtu, 22 Januari 2022 di Sekretariat GP Ansor Sulsel, jalan Skarda Makassar. Dalam diskusi ini banyak hal yang dibahas terkait organisasi dan kaderisasi GP Ansor Makassar kedepan.

Pada kesempatan ini pula Ketua GP Ansor Makassar Muhammad Harun, menyatakan secara resmi bahwa tidak akan maju lagi mencalonkan diri sebagai Ketua GP Ansor Makassar di Konfercab nanti. Hal ini disampaikan didepan  para pengurus PC serta Ketua dan Sekretaris PAC. GP Ansor se Kota Makassar yang hadir pada kegiatan ini.

“Di Konfercab nanti saya nyatakan tidak akan maju mencalonkan diri lagi karena perlu ada regenerasi kepemimpinan di GP Ansor Makassar dan akan menyerahkan kepada kader untuk menentukan siapa yang layak menjadi pemimpin GP Ansor Makassar ke depan,” ujar Harun.

Alumni Pesantren IMMIM Ujung Pandang (Makassar) itu menyebut, GP Ansor Makassar memiliki kader potensial yang tak kalah hebat serta mumpuni dan mampu memimpin. Sehingga perlu adanya pergantian ketua atau regenerasi kepemimpinan untuk melanjutkan perjuangan para ulama melalui GP Ansor Makassar.

Harun memimpin GP Ansor Makassar melalui Konfercab pada akhir tahun 2017 lalu. Selama masa kepemimpinannya tercatat lebih dari seratus kegiatan yang telah dilakukan selama ini diantaranya, diklat kaderisasi sebanyak 7 angkatan dengan jumlah peserta secara keseluruhan mencapai lebih 500 an orang, menggelar dialog kepemudaan, dialog kebangsaan, sinergitas antar ormas dan OKP.

Selain juga ikut mensukseskan acara puncak kirab satu negeri, membentuk tim dan mengirimkan kader menjadi relawan bencana di Palu, Sulbar, dan Luwu, membuat program recovery edukasi Covid-19, program fasohah dan tahfidzul Qur’an, mengawal kegiatan keagamaan Nahdlatul Ulama serta berbagai kegiatan lainnya.

Harun berharap siapa pun nanti yang memimpin GP Ansor Makassar harus melakukan terobosan yang kreatif dan inovatif sehingga tentu harus jauh lebih baik lagi dari periode sekarang ini.

“Saya optimis periode selanjutnya akan lebih baik lagi dari periode yang saya pimpin sekarang, dengan catatan soliditas kader yang sudah terbangun sekarang ini harus terus berlanjut dan dipertahankan sampai kapan pun, karena tantangan kedepan tentu lebih dinamis dan berat lagi maka kuncinya adalah soliditas kader dan distribusi kader, dan yang utama adalah doa-doa dari para Ulama kita,” ucap Harun. (*)

  • Bagikan