Target Juara Satu, Kafilah MTQ Takalar Bakal Tampilkan Maudu Lompoa dan Pasukan Berkuda di MTQ XXXII

  • Bagikan
Sekda Takalar Muh Hasbi Pimpin Rapat Persiapan Kafilah Takalar ke MTQ di Bone

TAKALAR, RAKYATSULSEL -
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Takalar mematangkan persiapan untuk mengikuti lomba Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) yang akan berlangsung di Kabupaten Bone, 24 Juni sampai 1 Juli 2022 mendatang.

Tampil beda dari sebelumnya, kali ini kafilah Kabupaten Takalar menargetkan juara satu disemua cabang lomba. Termasuk juara satu Pawai Ta'ruf dan pameran.

Hal itu disampaikan Sekda Takalar, Muh. Hasbi dalam rapat pemantapan persiapan yang berlangsung di Ruang Rapat Setda Takalar, Senin (20/6).

Hasbi menegaskan semua tim harus bergegas menghadapi salah satu ajang bergengsi tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tersebut.

"Tahun ini kita jadikan tahun emas, targetnya minimal delapan emas dibawa pulang. Kita target juara 1 pawai, juga untuk pameran," kata Hasbi.

Hasbi menjelaskan kategori pawai Ta'ruf, kafilah kabupaten Takalar akan menampilkan kearifan lokal Maudu Lompoa Ri Cikoang, pasukan berkuda, dan iring-iringan mobil yang telah dibranding.

  • Bagikan