Hujan Deras, Tiga Warga Tertimbun Tanah Longsor di Jeneponto

  • Bagikan
Kondisi Longsor di Jeneponto

JENEPONTO, RAKYATSULSEL - Bencana tanah longsor menerjang Dusun Kompasa, Desa Loka, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Jeneponto, Jumat (14/10) sekira pukul 13.00 WITA.

Bencana tanah longsor ini terjadi akibat curah hujan yang cukup tinggi alias hujan deras di beberapa daerah di Kabupaten Jeneponto.

Kepala Desa Loka, Nur Fajar Hamdy yang dikonfirmasi awak media membenarkan adanya bencana alam tanah longsor di wilayahnya.

"Iye tanah longsor di dusun Kompasa, 3 orang belum ditemukan," ujar Nu Fajar.

Diketahui, ketiga orang yang tertimbun tanah longsor yakni salah seorang Sales Indomarko, warga Desa Ujung bulu bernama Sangkala dan warga Dusun Kompasa, Desa Loka bernama Kakku.

Menurut Nur Fajar, ketiga korban tersebut tertimbun material tanah longsot saat melintas di lokasi kejadian. "Hujat deras, ketiganya melintas," tukasnya.

Sementara Kepala Bidang Kedaruratan BPBD Jeneponto, Syam Jaya mengatakan pihaknya sementara baru akan ke lokasi bencana tanah longsor.

"Ini sudah mengumpulkan anak TRC untuk segera ke lokasi," tutupnya. (A)

  • Bagikan