Salah Satu Penyebab Banjir, Dewan Minta Pemkot Makassar Tuntaskan Persoalan Drainase

  • Bagikan
Anggota DPRD Kota Makassar, Ari Ashari Ilham

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Anggota DPRD Kota Makassar Ari Ashari Ilham menilai salah satu penyebab banjir karena jaringan saluran drainase masih bermasalah. Ia meminta Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bisa menuntaskan persoalan tersebut.

"Kami turun ke dapil di beberapa titik. Mayoritas masyarakat mengeluhkan perbaikan drainase. Ini perlu diselesaikan," ujar Ari Ashari Ilham, Rabu (7/12).

Dia mencontohkan salah satu langganan banjir di Kompleks Hartaco Indah Blok 3M, RT 07 RW 06, Kalurahan Parangtambung, Kecamatan Tamalate, Makassar. Tak sedikit masyarakat mengeluhkan jeleknya jaringan drainase.

"Ada beberapa aduan warga yang pertama itu terkait permasalahan drainase dan ada beberapa titik jalan, mengingat Hartaco ini adalah perumahan tapi akhir-akhir ini sudah dijadikan tempat untuk jalan potong," ungkapnya.

Sehingga, kata Ari, ada keluhan dari masyarakat untuk beberapa ruas jalan itu drainasenya ditutup tanpa ada pengerukan terlebih dahulu demi pelebaran jalan.

Begitu juga di BTN Jongaya Indah Kelurahan Jongaya, kata Anggota Komisi B DPRD Makassar ini, permasalahannya juga sama terkait perbaikan drainase yang buruk.

  • Bagikan