JENEPONTO, RAKYATSULSEL - Sebanyak 339 Panitia Pemungutan Suara atau PPS se Kabupaten Jeneponto resmi dilantik di Lapangan Passamaturukan, Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu, Selasa (24/1).
Prosesi pelantikan turut dihadiri oleh Komisioner KPU Sulsel, Bupati Jeneponto Iksan Iskandar, para camat dan para kepala desa se Kabupaten Jeneponto.
Berdasarkan pantauan, beberapa peserta pelantikan nampak bermalas-malasan dengan sikap duduk melantai dan jongkok. Bahkan ada juga anggota PPS yang nampak santai berbincang-bincang sambil merokok saat prosesi pengambilan sumpah sebagai penyelenggara pemilu.
Prilaku tidak serius yang ditujukkan sejumlah peserta pelantikan tersebut, juga sempat disinggung oleh Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar saat membawakan sambutan.
"Yang duduk, mari kita tunjukkan kalau kita memiliki kemampuan, kita mampu menjalankan tugas, setuju?," ujar Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar dihadapan para PPS.
Tidak ingin terlalu larut dalam suasana yang tidak serius yang ditunjukkan oleh sejumlah peserta pelantikan, Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar mengungkapkan pihaknya menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Ketua KPU beserta jajarannya.
Termasuk, PPS sebagai penyelenggara teknis ditingkatkan desa/kelurahan saat ini mendapat mandat atau amanah yang berat karena pemilu 2024 nantinya juga akan beririsan dengan Pilkada.
"KPU memiliki sekitar 383 hari untuk menyiapkan segalanya, sebagai PPS bapak ibu sekalian merupakan garda terdepan yang akan menentukan sukses atau tidaknya pelaksanaan pemilu nantinya," tukasnya.
Sebanyak 339 PPS yang dilantik kali ini adalah hasil seleksi dari 1.800 orang yang mendaftar sebelumnya. (Zadly/Raksul/A)