MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Institute Teknologi dan Bisnis Kalla (ITB Kalla) atau Kalla Institute baru saja disambangi oleh Asesor BAN PT, pada 18 - 20 Juni 2023, untuk mengadakan asesmen lapangan.
Asesmen lapangan digelar di Ruang Work Space, Kampus ITB Kalla, lt. 6 Office Building NIPAH Park, Jl. Urip Sumoharjo Makassar, Sulawesi Selatan.
Assesmen lapangan tersebut dihadiri oleh Prof Dr Ing Adang Suhendra SSi SKom MSc, dari Universitas Gunadarma dan Dr Dra Indi Djastuti MSc, dari Universitas Diponegoro, yang juga Asesor BAN PT, didampingi oleh Ekwan Tunggul Wibowo, yang juga staf dari BAN PT.
Dari pihak ITB Kalla dihadiri oleh Ketua Senat, Bakri SPd MSi PhD, Rektor Syamril ST MPd, Wakil Rektor bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Prof Dr Sukardi Weda, Wakil Rektor bidang Umum, Administrasi dan Keuangan, Dr Syamsul Rijal MSi, para Pimpinan, dosen, mahasiswa, dan stakeholder ITB Kalla.
Asessmen lapangan dilakukan sebagai salah satu proses akreditasi Perguruan Tinggi. Adapun tujuan dilaksanakannya akreditasi institusi perguruan tinggi adalah untuk mengetahui komitmen institusi terhadap penyelenggaraan pendidikan di Perguruan Tinggi tersebut, terutama terkait dengan penyelenggaraan tridarma PT, yakni pendidikan dan pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat serta penunjang tridarma.
Manfaat yang didapat dari Akreditasi Perguruan Tinggi adalah Memberikan jaminan bahwa institusi perguruan tinggi yang terakreditasi telah memenuhi standar mutu
yang ditetapkan oleh BAN PT dan memberikan kepastian kepada masyarakat, terutama mahasiswa dan alumni untuk menggunakan ijazah yang diperoleh dari PT tersebut untuk dipergunakan mendapatkan pekerjaan.
Untuk diketahui bahwa ITB Kalla atau Kalla Institute berdiri pada 9 Juli 2019 dengan menyelenggarakan empat program studi yakni; Program Studi Kewirausahaan, Program Studi Manajemen Retail, Program Studi Bisnis Digital, dan Program Studi Sistem Informasi.
Asesmen lapangan diawali dengan pembukaan, dan dalam pembukaan tersebut disampaikan selayang pandang tentang rasional berdirinya ITB Kalla, oleh Syamril ST MPd, yang juga Rektor ITB Kalla, dilanjutkan dengan kunjungan lapangan oleh asesor BAN PT didampingi oleh pimpinan ITB Kalla, setelah itu dilanjutkan dengan kegiatan konfirmasi data - data atau dokumen yang tercatat di LED (Laporan Evaluasi Diri) meliputi 9 kriteria, antara lain:
Kriteria 1: Visi, Misi,
tujuan, strategi. Kriteria 2: tata Kelola pamong , tata Kelola dan Kerjasama. Kriteria 3: Mahasiswa, Kriteria 4: Sumber daya manusia. Kriteria 5: Keuangan, sarana dan prasarana. Kriteria 6: Pendidikan. Kriteria 7: Penelitian. Kriteria 8: Pengabdian Kepada masyarakat. Kriteria 9: Luaran dan Capaian Tridarma.
Dari 9 kriteria tersebut, terdapat 62 indikator yang dikonfirmasi oleh Asesor BAN PT kepada pihak ITB Kalla. (*/rls)