Pemberitaan Edukatif Media Dukung Kepolisian Wujudkan Pemilu 2024 yang Aman dan Damai

  • Bagikan
Kapolda Sulsel, Irjen Pol Setyo Boedi Moempoeni Harso

Pemberitaan-pemberitaan positif mengenai kepolisian juga dinilai perlu untuk memacu kinerja personel kepolisian dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

"Dan ini harus kita jaga (kolaborasi dengan media), rekan media adalah rekan kita, agar kita bekerja untuk meningkatkan kinerja anggota, dengan adanya pemberitaan positif, anggota akan meningkatkan kinerjanya, dan masyarakat juga mengetahui tugas-tugas polisi seperti apa, keberhasilan polisi seperti apa, ini melalu awak media," ungkapnya. 

Atas dasar itulah, penyampaian informasi oleh media kepada masyarakat yang begitu masif, kata Setyo Boedi perlu diberikan apresiasi. Di mana, pada Senin (9/10/2023) pagi, Jenderal Polisi Bintang dua itu memberikan piagam penghargaan kepada perusahaan media dan wartawan yang dianggap selama ini telah membantu menyampaikan kinerja Polda Sulsel dan jajarannya kepada masyarakat.

Adapun media yang diberi piagam penghargaan itu diantaranya Koran Harian Rakyat Sulsel, Inews TV, dan Media Online Spirit News. Kemudian untuk wartawan yang diberi penghargaan yakni Sarifuddin (LPP RRI Makassar), Ardi (Fajar TV), dan Vera Eka Yanti (Berita independen.com).

"Karena pagi-pagi sudah terbit di kedai kedai-kedai kopi, sudah tergelar koran-koran memberitakan polisi, ini sangat ditunggu masyarakat, dan ini peluang yang sangat baik dan harus kita jaga, sehingga hari ini kami memberikan apresiasi kepada pimpinan awak media, kepada wartawan yang baik, yang mempublikasi secara intens dan konsisten memberitakan berita positif, Polda Sulsel khususnya," kuncinya. (Isak/B)

  • Bagikan