MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Universitas Hasanuddin melalui Direktorat Kemahasiswaan dan Penyiapan Karir bekerja sama dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI menggelar Kuliah Kewirausahaan Pemuda untuk mahasiswa, Rabu 11 Oktober 2023 di Gedung Ipteks Unhas.
Kuliah kewirausahaan ini mengangkat tema “Raih Sukses dengan Berwirausaha di Kota Daeng”. Sekitar 300 mahasiswa hadir mengikuti kuliah kewirausahaan ini.
Kegiatan ini dihadiri Asisten Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kemenpora RI Hendro Wicaksono dan Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kemenpora RI Raden Isnanta.
Turut hadir mewakili Rektor Unhas, Direktur Kemahasiswaan dan Penyiapan Karir Unhas, Abdullah Sanusi PhD, Kasubdit Kemahasiswaan Muhammad Irdam Ferdiansyah PhD dan Tim Pokja Prestasi dan Kewirausahaan.
Kuliah Kewirausahaan Muda merupakan program Kemenpora yang bertujuan untuk membangun mindset pemuda dan menumbuhkan minat wirausaha untuk terus berwirausaha, khususnya mahasiswa agar tidak lagi sebagai pencari kerja tapi pencipta lapangan kerja.
Dalam sambutannya, Abdullah Sanusi PhD memaparkan bahwa Unhas punya Program Wirausaha Mahasiswa (PMW) yang rutin dilaksanakan setiap tahun dengan skema bantuan dana dari internal Unhas.
Selain itu mahasiswa Unhas juga aktif mengikuti ajang pengembangan wirausaha yang diselenggarakan Kemendikbudristek, serta BUMN-BUMN yang juga rutin mengadakan event kewirausahaan.