Kadivmin Kemenkumham Sulsel Tekankan Komitmen Integritas dan Pelayanan Terbaik dalam Mewujudkan WBK

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kepala Divisi Administrasi (KadivMin) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Indah Rahayuningsih beri pengarahan pada 15 Unit Pelaksana Teknis lingkup Kanwil Sulsel yang telah Lolos verifikasi data Dukung LKE Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dari unit eselon I Masing - masing, Sabtu(4/5).

"Proses Zona Integritas menuju WBK harus melibatkan seluruh SDM yang ada di satker, selain memastikan layanan berjalan maksimal, juga tidak ada pelanggaran yang berbau Korupsi yang melibatkan pegawai dan juga mampu memastikan kinerja organisasi menjadi lebih baik," terang Indah Rahayuningsih

Indah melanjutkan agar seluruh Jajaran satker selalu menjaga tekad dan semangat dalam membangun Zona Integritas menuju WBK, selain itu adanya komitmen bersama untuk selalu menjaga integritas juga menjadi kunci dalam mewujudkan WBK.

"WBK ini jangan hanya dilaksanakan untuk sekedar pemuhan data Dukung saja, namun Perlu dipahami bahwa Pelaksanaan WBK sudah harus terimplementasi dalam setiap pelaksaan tugas sehari - hari," pesan Indah Rahayuningsih

Saat ini ke -15 UPT yang telah Lolos verifikasi unit eselon I selanjutnya akan diverifikasi berjenjang oleh Itjen, jadi para KaUPT dan Tim ZInya jangan patah semangat, terus meyakinkan diri Untuk mewujudkan predikat WBK.

Walaupun Proses pembangunan Zona Integritas difokuskan kepada penerapan program Manajemen Perubahan, Penataan Tatalaksana, Penataan Manajemen SDM, Penguatan Pengawasan, Penguatan Akuntabilitas Kinerja, dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik yang bersifat konkrit.

  • Bagikan