Terima Kasih Pak Bahtiar

  • Bagikan
Wakil Ketua DPRD Sulsel, Ni'matullah

Terakhir, respon cepat dan tepatnya menghadapi bencana alam di beberapa Kabupaten juga bisa terlihat dengan sangat baik. Bahkan, patut diapresiasi. Belum lagi, beberapa prestasi yang dicapainya. Terutama, bersama Forkopimda mampu menciptakan kondisi yang stabil dan prospektif di daerah ini.

Lalu mengapa diganti? Padahal Bahtiar masih belum setahun. Kinerjanya juga baik. Apakah pemerintah pusat masih menganggap semua capaian itu belum cukup. Belum sesuai standar yang diinginkan Pusat. Semua inilah yang saya maksudkan sebagai signal baik.

Bisa jadi, karena posisi Sulsel yang strategis, maka bagi pemerintah pusat, standar yang diinginkan cukup tinggi. Itu berarti kita di Sulsel akan peroleh perhatian dan pembangunan yang makin tinggi kapasitasnya.

Kita tak perlu gusar. Apalagi dengan rotasi ini. Kita cukup tenang-tenang saja. Karena pusat rupanya sangat peduli kita koq.

Berikutnya, sebagai politisi, saya memandang, penggantian Pak Bahtiar yang sudah bekerja baik, sekaligus warning (peringatan). Apalagi, jelang Pilkada Serentak.

Rotasi ini memberi kita catatan, bahwa pada masa mendatang, Pemerintah Pusat menginginkan pemimpin-pemimpin daerah memiliki kualifikasi dan kapasitas yang tinggi. Bukan pemimpin yang emosional, egois, mengambil keputusan tanpa pertimbangan matang dan tidak taat aturan. Harapannya, supaya percepatan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat bisa dilaksanakan, tidak hanya lebih cepat, tapi juga harus lebih tinggi capaiannya.

  • Bagikan