MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Tiga lembaga survei mengunggulkan Munafri Arifuddin "Appi" sebagai bakal calon Wali Kota dengan elektabilitas tertinggi pada Pilwalkot Makassar 2024.
Diantaranya, Survei lembaga Smart Power Institue (SPI) menempatkan elektabilitas Appi di angka 36,5 persen. Kemudian Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) 35,5 persen.
Serta lembaga survei Archy Strategy menempatkan Ketua Golkar Makassar, Munafri Arifuddin alias Appi di posisi teratas yakni 21,40 persen.
Menyikapi survei tersebut, Juru Bicara Tim Pemenangan Appi, Andi Taufiq Aris atau yang familiar disapa Ata memberikan komentar singkat.
Ia menyampaikan bahwa apa menjadi konsumsi lembaga survei untuk dipublikasikan terkait tinggi elektabikitas Munafri Arifuddin, itu bukti penerimaan publik yang sangat baik.
"Alhamdulillah hasil survei ini sesuai dengan harapan kami. Ada 2 hasil survei di dua lembaga yang berbeda, memotret bahwa penerimaan publik dan keterpilihan Pak Appi cukup tinggi," katanya, Rabu (26/6/2024).
Menurutnya, keunggulan yang menempatkan Appi jauh dari figur lain, tidak boleh menjadikan tim dan relawan terlena. Tetapi pihaknya menjadikan sebagai motivasi untuk lebih bergerak massif dan lebih gencar lagi.
Lebih lanjut, Direktur strategi dan pemenangan di Parameter Publik Indonesia (PPI) menyampaikan, Appi juga tak henti-hentinya mengimbau kepada semua relawan dan simpatisan untuk selalu menjaga etika dan mengendepankan budaya saling menghargai dalam menghadapi pesta demokrasi ini.
"Pesan pak Appi. Intinya, mari kita saling ingat saling jaga dan saling hormat. Insyaallah dalam waktu dekat program menyapa warga pak Appi akan jalan di beberapa titik, Pak Appi akan turun secara intens untuk menyapa warga," tuturnya.
Melihat riset beberapa survei yang menggulkan Appi pada hajatan lima tahunan ini, Founder Bosowa Group Aksa Mahmud secara terbuka menyampaikan bahwa memberikan restui menantunya, Munafri Arifuddin (Appi) untuk bertarung di Pilwali Makassar 2024 nantinya.
Aksa Mahmud secara tegas mengatakan sangat mendukung Appi maju di hajatan lima tahunan ini. Apalagi sebagai orang tua selalu memberikan restu dan dukungan kepada anaknya.
Sebagai pendiri Bosowa Grup, Aksa Mahmud mengimbau agar seluruh Bosowa Grup mendukung Appi.
"Justru diharuskan seluruh warga Bosowa harus mendukung," tutur mantan Wakil Ketua MPR RI itu. (Suryadi/B)