MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar menggelar kegiatan Diseminasi Penyusunan Data Stunting Berbasis Aplikasi, di Hotel Golden Tulip Essential Makassar pada Kamis, 22 Agustus 2024.
Kegiatan ini merupakan bagian dari pelaksanaan aksi konvergensi ke-6 terkait Sistem Manajemen Data Tahun 2024.
Acara ini dibuka oleh Kepala Bidang Sosial Budaya dan Pemerintahan Umum Bappeda Makassar, Noptiadi, yang mewakili Kepala Bappeda.
Dalam sambutannya, Noptiadi menekankan pentingnya peran setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dalam melakukan pengisian data stunting dengan benar sesuai dengan tanggung jawab masing-masing.
“Kita semua memiliki kewajiban untuk mengisi data sesuai tugas dan fungsi melalui aplikasi yang tersedia. Tanpa pencatatan yang baik, usaha kita dalam penanganan stunting tidak akan optimal,” ujarnya.
Ia juga berharap adanya perbaikan signifikan dalam upaya penurunan angka stunting di Kota Makassar.
Kegiatan ini turut menghadirkan dua pembicara, yaitu Hanura Talib dari Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Sulawesi Selatan dan Febriani M, dari Bappelitbangda Sulsel.
Mereka memaparkan proses input data web hasil konvergensi 2024 dan memberikan pendampingan terkait kebijakan pengisian serta pengolahan data. (*)