MAKASSAR, RAKYATSULSEL – RSUP Dr. Tadjuddin Chalid Makassar merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-42 dengan menggelar kick-off yang dirangkaikan dengan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 pada Kamis (31/10/2024).
Kegiatan ini dihadiri oleh direksi dan civitas hospitalia RSUP Dr. Tadjuddin Chalid Makassar, dengan berbagai acara seperti senam bersama, pembagian merchandise untuk pasien, dan doorprize. Mengusung tema “Transformasi Budaya Kerja Menuju Layanan Unggul,” acara ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pelayanan dan menciptakan lingkungan kerja yang lebih baik dan produktif.
Ketua Panitia, dr. Taufik Anshori, mengungkapkan bahwa dalam rangka HUT dan HKN ini, berbagai acara telah dirancang untuk melibatkan seluruh elemen rumah sakit.
"Hari ini kita menggelar kick-off. Selanjutnya, Fun Run akan diadakan pada 3 November di Tallasa City, dengan berbagai lomba untuk memupuk kreativitas dan semangat kompetitif yang sehat di antara para staf. Ada juga kegiatan bakti sosial dan donor darah sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat sekitar," jelas dr. Taufik.
Dr. Taufik juga menambahkan bahwa puncak perayaan HUT akan diadakan pada Januari 2025, dengan berbagai hiburan dan pemberian penghargaan bagi staf yang telah memberikan kontribusi besar di rumah sakit.
Direktur Utama RSUP Dr. Tadjuddin Chalid, Prof. dr. Arif Mansyur, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dari berbagai pihak dan kekompakan di lingkup RSUP Dr. Tadjuddin Chalid.
"Saya yakin dengan kekompakan dan koordinasi yang baik, acara ini akan terlaksana dengan sukses. Mari kita sama-sama mengubah budaya kerja, apalagi acara ini bertepatan dengan HKN yang juga dianjurkan oleh Kemenkes untuk dilakukan serentak," ungkap Prof. Arif.
Prof. Arif menjelaskan, tema HKN tahun ini, "Gerak Bersama, Sehat Bersama," sangat relevan dengan peran rumah sakit sebagai pusat pelayanan kesehatan.
"Rumah sakit tidak hanya menyediakan layanan kuratif dan rehabilitatif, tetapi juga berperan penting dalam menjaga kesehatan masyarakat secara komprehensif dan berkelanjutan melalui layanan preventif promotif. 'Gerak Bersama' mendorong sinergi antar tenaga medis, seperti dokter, perawat, tenaga administrasi, dan manajemen rumah sakit, untuk memberikan pelayanan terbaik," jelas Prof. Arif.
Ia menambahkan bahwa "Sehat Bersama" berarti rumah sakit turut berperan dalam mempromosikan kesehatan, agar masyarakat tidak hanya mencari pengobatan saat sakit, tetapi juga teredukasi untuk menjaga kesehatan secara mandiri.
Prof. Arif menutup dengan harapan bahwa RSUP Dr. Tadjuddin Chalid akan terus melaksanakan kegiatan yang sejalan dengan tema HKN, termasuk program edukasi, penyuluhan kesehatan, dan peningkatan layanan kesehatan.
"Semoga melalui rangkaian kegiatan ini, kami dapat memberikan kontribusi yang signifikan terhadap kesehatan masyarakat dan memperkuat posisi rumah sakit kita sebagai garda terdepan dalam pelayanan kesehatan," pungkasnya. (Hikmah/B)