Terpilih jadi Ketua Baru HMJ-PBS UIN Alauddin Makassar, Ashabul Siap Bawa Organisasi Lebih Maju

  • Bagikan
Ashabul, Ketua terpilih Himpunan Mahasiswa Jurusan Perbankan Syariah (HMJ-PBS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar untuk periode 2025.

GOWA, RAKYATSULSEL – Ashabul resmi terpilih sebagai Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan Perbankan Syariah (HMJ-PBS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar untuk periode 2025. Pemilihan yang berlangsung pada Jumat, 10 Desember 2025, di Aula FEBI, menetapkan Ashabul sebagai formatur ketua setelah lawannya didiskualifikasi.

Dalam wawancara melalui WhatsApp pada Sabtu (10/1/2025), Ashabul menyampaikan visi dan harapannya untuk membawa HMJ-PBS ke arah yang lebih baik selama masa kepemimpinannya.

"Tentunya, saya berharap dapat memimpin organisasi ini dengan bijak dan berintegritas. Saya ingin memastikan bahwa program-program yang dijalankan memberikan manfaat nyata bagi seluruh anggota, serta menciptakan suasana yang inklusif, kolaboratif, dan inovatif," ungkapnya.

Ashabul juga menekankan pentingnya memperkuat hubungan antaranggota dan menjalin kerja sama yang lebih erat dengan berbagai pihak.

"Saya berharap dapat memperkuat hubungan internal, membangun kerja sama dengan pihak-pihak terkait, dan memastikan visi serta misi HMJ-PBS dapat terwujud dengan baik. Keberhasilan ini hanya dapat dicapai dengan semangat gotong royong dan partisipasi aktif dari seluruh anggota," tambahnya.

Ia menyadari bahwa menjadi pemimpin organisasi mahasiswa bukanlah tugas yang mudah. Namun, ia yakin bahwa setiap gerakan, sekecil apa pun, dapat memberikan dampak besar jika dilakukan dengan semangat perubahan.

"Sebagai mahasiswa, kita harus tetap menjalankan peran dan fungsi kita untuk kemajuan bangsa, sekaligus membawa perubahan yang bermanfaat bagi banyak orang," pungkasnya.

Kepemimpinan Ashabul diharapkan mampu memberikan kontribusi positif bagi perkembangan HMJ-PBS dan menciptakan program-program inovatif yang mendukung kemajuan organisasi. (Tiro)

  • Bagikan