Pemprov Punya Prioritas Lain, Permohonan Pemkot Makassar Soal Kelola Stadion Barombong Kandas

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mewakil Pemerintah Kota (Pemkot) telah melakukan langkah negosiasi ke Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman terkait permohonan ambilalih pengelolaan aset Stadion Barombong.

Baca Juga: Desakan Masyarakat, Danny Siap Sowan ke Plt Gubernur Sulsel Soal Kelola Stadion Barombong

Hasilnya, permohonan Pemkot Makassar mengenai pengelolaan Stadion Barombong kandas. Pasalnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel punya prioritas lain yakni menuntaskan pembangunan Stadion Mattoanging yang lama mangkrak.

“Tadi kami sepakat bahwa selesai kan dulu Stadion Mattoanging baru kita (urus) stadion Barombong. Itu kesepakatannya tadi,” ungkap Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto, Rabu (2/3).

Usai menyelesaikan Stadion Mattoanging, sambung Danny–sapaan akrabnya, Pemkot Makassar dan Pemprov Sulsel akan duduk bersama membahas kelanjutan Stadion Barombong.

“Pokoknya begitu tadi sepakat nya bahwa kita selesaikan dulu Stadion Mattoanging. Setelah itu kita sama-sama mereview stadion Barombong,” tukasnya.

Danny berdalih, permohonan untuk mengelola Stadion Barombong tidak ditolak. Hanya ditunda sementara sambil pemerintah provinsi fokus menuntaskan Stadion Mattoanging. Meski begitu, pihaknya tetap menunggu kesiapan kolaborasi soal stadion yang berlokasi di Kecamatan Tamalate itu.

“Tidak ditolak, itu hanya prioritas. Biar konsentrasi Mattoanging,” pungkasnya. (*)

  • Bagikan