Bukti Iklim Investasi Sehat di Parepare, Bolu Rampah Buka Cabang

  • Bagikan

PAREPARE, RAKSUL- The Bolu Rampah kembali membuka cabang setelah Kabupaten Barru, kini membuka cabang ke-13 di Kota Parepare.

Pembukaan cabang ke-13 ini ditandai dengan pengguntingan pita oleh Walikota Parepare yang diwakili Asisten III Pemkot Parepare Eko W Ariyadi, yang berlokasi di Jalan Bau Massepe, Jumat (26/8/2022).

Hadirnya Cabang ke-13 The Bolu Rampah di Kota Parepare ini, salah satu bukti bahwa Pemerintah Kota memberikan ruang bagi pelaku usaha untuk berinvestasi di Kota Habibie ini.

Hal ini dikatakan Asisten III Pemerintah Kota Parepare, Eko W Ariyadi usai melakukan kunjungannya di outlet baru tersebut.

"Dengan Hadirnya para pelaku usaha di Kota Parepare, ini menunjukkan bahwa iklim investasi di kota Parepare sehat. Ditambah situasi keamanan dan ketertiban itu juga, ditunjukkan bahwa angka-angka kriminalitas, sama sekali minim di Kota Parepare,"Pungkas Eko.

Kolaborasi antara Pemda dengan Forkopimda, tambahnya, yang mampu menghasilkan kehidupan iklim investasi di Kota Parepare, kemudian didorong untuk bisa berkembang lebih baik lagi.

"Kenapa ini perlu dilakukan, karena Parepare salah satu daerah yang tidak memiliki SDM. Salah satu hal yang bisa didorong untuk kemajuan Kota Parepare, adalah dengan menghadirkan para investasi,"

Hadirnya investasi di Kota ini kata dia, dapat mengangkat tingkat pengangguran yang bisa merekrut tenaga kerja lokal yang mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Hadirnya para pelaku usaha seperti The Bolu Rampah ini, menghidupkan kota ini sebagai pusat ekonomi di wilayah tengah sulsel. Dan saat ini Parepare sudah menjadi salah satu kota tujuan. Inilah menjadi catatan Pemkot Parepare, untuk terus mendorong dan membuka pintu bagi investor,"harapnya.

Sementara Brand Ambassador The Bolu Rampah, Adhy Basto, mengungkap bahwa pemilihan Kota Parepare sebagai pusat bisnis yang menjanjikan investasi masa depan yang lebih baik.

"Iklim Pemerintah, dan iklim masyarakatnya memang membuka ruang gerak untuk berinvestasi di Kota Parepare,"jelas Adhy Bassi Toayya.

Ia berharap, hadirnya The Bolu Rampah ini bisa menjadi Ikon baru Kota Parepare dan bisa menjadi pilihan baru bagi masyarakat kota parepare maupun daerah sekitarnya.(Yanti)

  • Bagikan