MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demomrat Kota Makassar terus mematangkan persiapan untuk menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Kader partai besutan Agus Harimurti Yudhoyono itu berkomitmen untuk tetap menjadi bahagian dari perjuangan bersama rakyat. Oleh karena itu, para pengurus DPC Demokrat Makassar melakukan persiapan serta langkah jelang pesta demokrasi.
"Hari ini adalah bentuk silaturahmi calon pengurus DPC Demokrat kota Makassar. Karena baru saja kami melakukan musyawarah cabang, kita akan lanjutkan ke konsolidasi untuk mempersiapkan diri pelantikan Februari akhir," ungkap Ketua DPC Demokrat Makassar, Adi Rasyid Ali di Hotel Claro Makassar, Sabtu (4/2/2023) malam.
Ia membeberkan, proses pelantikan nanti diperkirakan akan digelar pada pada 18 Februari oleh Ketua umum DPP Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono. Dengan begitu berbagai persiapan juga telah dimatangkan.
Pelantikan ada dua, pelantikan pengurus DPC dan pelantikan ketua Srikandi beserta jajaran, ketua srikandi DPP Demokrat Anissa Pohan sendiri yang akan melantik.
"Kami akan dilantik oleh ketua umum langsung. Dan juga sekaligus kita adakan pelantikan Srikandi partai Demokrat yang dipimpin istri Wakil Ketua I Demokrat Makassar (pak Ray)," tuturnya.
Kepengurusannya, lanjut Adi Rasyid Ali, perpaduan milenial dan 30 persen perempuan. "Milenial wajib dan perempuan wajib posisi itu semua sudah tercukupi," ucapnya
Lanjut dia, kepengurusan jumlahnya kurang lebih sama seperti tahun yang lalu. Pihanya yang paling butuh kader di tingkat kecamatan, kelurahan.