Enam Calon Anggota KPU Daerah Gugur

  • Bagikan
SELEKSI CAT CALON KOMISIONER KPU. Proses seleksi CAT calon komisioner KPU di 11 daerah di Kampus Universitas Negeri Makassar (UNM), Kamis(30/3/2023). foto: FAJRI/RAKYATSULSEL

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Tim Seleksi (Timsel) KPU di 11 daerah melakukan Tes Tertulis Computer Assisted Test (CAT) di Universitas Negeri Makassar (UNM), Kamis (30/3/2023).

Khusus zona Sulsel I meliputi Kabupaten Bone, Gowa, Bulukumba, Barru, Luwu Utara dan Luwu Timur, dari total 332 calon KPUD yang dinyatakan lolos berkas administrasi, hanya 228 orang ikut dalam seleksi tes CAT, sedangkan 4 orang tidak hadir.

Lain halnya untuk zona Sulsel II melingkupi Maros, Pangkep, Soppeng, Tana Toraja, Toraja Utara, dari total 191 calon lolos administrasi saat ini hanya 189 ikut tes CAT, 2 orang tak ikut sehingga gugur.

Ketua Timsel, Prof Muhammad mengemukakan, jika 4 orang yang tidak ikut dalam tahapan tes CAT otomatis gugur sebagai peserta calon KPU di zona Sulsel I.

"Dari total 332 calon KPUD yang dinyatakan lolos berkas administrasi di Sulsel I. Hanya 228 ikut CAT. Sedangkan 4 orang absen, otomatis gugur," tegas Prof Muhammad usai seleksi.

Mantan Ketua DKPP itu menjelaskan, tahap selanjutnya pasca CAT, peserta akan menjalani tes psikolog mulai tanggal 1-3 April 2023 di Hotel Arya Duta Makassar.

Tes psikologi kali ini kerjasama TNI AD, jika digabungkan zona Sulsel I dan Sulsel II calon komisioner KPUD di 11 daerah maka sekitar 427 orang. Pasalnya peserta sebelumnya 523 calon lolos administrasi. Kini 6 orang gugur karena tak ikuti CAT.

"Mereka seleksi berkas lolos ikut tes CAT. Maka tanggal 1-3 April tes psikologi kerjasama TNI AD," jelasnya.

Guru Besar Hukum Unhas itu menyebutkan, hasil gabungan tes CAT dan psikolog menjadi penilaian Timsel. Jadi akan digabungkan penilaian akan keluar 20 nama tiap daerah.

"Jadi, yang menjadi penilaian tahap tes tahap I yakni CAT dan psikolog. Keluar 20 orang tiap kabupaten/kota," tuturnya.

Setelah itu, peserta akan kembali jalani tahap berikutnya yakni ikuti wawancara. Dari penilaian wawancara hasilnya dipilih 10 orang untuk dikirim ke KPU RI untuk menentukan 5 nama tiap daerah.

"Dan hasil 10 ini ditentukan KPU RI 5 orang. Pada intinya komitmen kami timsel menjaga kode etik. Timsel harus jaga amanah ini," demikian keterangan mantan ketua Bawaslu Sulsel itu.

Sedangkan, Ketua Timsel II Zulkarnain AS secara singkat mengatakan, dari 191 peserta calon sebelumnya lolos berkas. Kini hanya 189 yang mengikuti tes CAT. Sedangkan 2 orang tidak hadir, juga dianggap gugur dengan sendirinya.

"Yang tidak hadir di tes tertulis 2 orang. Rohani dari Pangkep. Kedua, Oktavianus Marsel Bokko dari Tana Toraja. Maka total ikut CAT di Sulsel II 189 orang," singkatnya. (Suryadi/B)

  • Bagikan