Penyanyi kelahiran 10 Oktober 1985 ini, mulai terkenal setelah memenangi Kontes Dangdut Indonesia (KDI) tahap kedua (2005) yang diadakan oleh stasiun Televisi Pendidikan Indonesia. Karena itulah, Gita lebih dikenal dengan nama Gita KDI.
Karier keartisan Gita pun menjadi bercabang ketika pada tahun 2008 ia menjadi calon legislatif DPR-RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk Jawa Barat dapil 11.
Karier politiknya semakin memuncak ketika pada tanggal 2 Februari 2011, dia dilantik menjadi anggota DPR RI dari Fraksi Kebangkitan Bangsa menggantikan almarhum Cecep Syafrudin yang meninggal dunia beberapa waktu sebelumnya. (Fin)