JAKARTA, RAKYATSULSEL -- Pelaksana tugas Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Mahfud MD telah melantik 4 (empat) pejabat di eselon I dan dua staf ahli yang ada di lingkungan kantor Kemenkominfo RI.
Pelantikan tersebut dikatakan Mahfud berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 61/TPA Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dari dan dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Madya di lingkungan Kemenkominfo yang ditandatangani oleh Presiden Joko Widodo.
“Melalui TPA (yang dipimpin oleh Presiden itu telah menetapkan 4 pejabat eselon I, 2 pejabat eselon IA, yang 2 eselon I B, yang SK-nya sudah keluar sebagai Keppres sebelum saya diangkat menjadi Plt Menteri (Kominfo). Nah, hari ini saya melantik,” kata Mahfud MD dalam konferensi persnya di kantor Kemenkominfo, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (23/5/2023).
Keempat pejabat eselon I yang diangkat oleh Mahfud MD tersebut adalah mereka yang terdiri dari Direktur Jenderal (Dirjen), Inspektur Jenderal (Irjen), dan dua Staf Ahli.