JENEPONTO, RAKYATSULSEL - Tak hanya membentuk Tim Siaga Bencana Berbasis Masyarakat atau SIBAT di setiap desa, Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Jeneponto, Islam Iskandar kini juga fokus melakukan peningkatan kualitas Palang Merah Remaja (PMR).
Menurut Islam Iskandar sebagai wujud peningkatan kualitas dan kuantitas PMR di Jeneponto, pihaknya dalam waktu dekat ini bakal mengirimkan beberapa PMR Jeneponto ke event tingkat nasional.
"Kita akan memberangkatkan beberapa orang ke kegiatan Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) Nasional ke- IX, yang akan dilaksanakan pada tanggal 26 Juni hingga 2 Juli 2023 mendatang," ujar Islam Iskandar yang juga Ketua Komisi 1 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jeneponto, Selasa (20/6).
Lebih jauh, Islam Iskandar membeberkan bahwa pada event Jumbara PMR ke IX Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) yang dipusatkan di Lapangan Hutan Pinus Malino, Kecamatan Tinggimoncong, Kabupaten Gowa, Sabtu (13/5/2023) lalu, kontingen Kab. Jeneponto juga menorehkan capaian prestasi.
"PMR kita juara peringkat ke tiga, kategori kontingen terbaik. Dan kami tentu berharap PMR kita kedepannya akan jauh lebih berprestasi," kata Islam Iskandar yang juga merupakan bakal calon Bupati Jeneponto pada Pilkda 2024 mendatang.
Sementara itu, event atau kegiatan Jumbara PMR tingkat nasional merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap lima tahun sekali, yang dimana juga kegiatan Jumbara ini sebagai sarana evaluasi pembinaan anggota PMR sebagai agen pendidik remaja sebaya. (Zadly/A)