Wujudkan Kamtibmas Kondusif Jelang Pemilu 2024, Kapolsek Wajo Patroli Dialogis di Kantor PPK

  • Bagikan
Kapolsek Wajo patroli dialogis di Kantor PPK.

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kapolsek Wajo Kompol Muhammadi Muhtari didampingi Wakapolsek IPTU Tumiar Butar Butar bersama anggotanya melaksanakan patroli dialogis guna berkomunikasi dan berkoordinasi dengan Ketua PPK Kecamatan Wajo, Kota Makassar.

Kasi Humas Polres Pelabuhan Makassar, IPTU Hasrul menjelaskan, kegiatan tersebut dilakukan sebagai bagian dari upaya pihak kepolisian khususnya Polsek Wajo dalam menjaga situasi kondusif jelang Pemilu 2024.

"Utamanya kondisi kamtibmas di wilayah hukum Polres Pelabuhan Makassar," ucap IPTU Hasrul, Minggu (3/12/2023).

Menurut Hasrul, patroli dialogis ini merupakan bagian dari strategi preventif kepolisian dalam mengantisipasi potensi kerawanan selama proses pemilihan. 

Pihak kepolisian juga kata dia terus mengajak penyelenggara Pemilu dan masyarakat untuk ikut serta dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. 

"Serta melaporkan setiap potensi gangguan keamanan kepada pihak berwajib di wilayahnya," jelas Hasrul. (Isak/A)

  • Bagikan