"Posko jalan haji Bau itu punya tim pemenangan Gerindra sendiri. Kita ini kan bentuk 9 koalisi jadi harus menjadi satu koalisi pengusung itu dalam satu tempat. Bukan satu partai. Jadi tempat untuk 9 koalisi pengusung," aambung dia.
Lantas bagaimana titik kampanye Akbar Prabowo-Gibran. Dia mengatakan lokasi Kabupaten Bone dan Maros tempat kampanye itu, kemungkinan masih ada perubahan.
"Sesuai dengan informasi yang saya terima dari TKN pusat, kemungkinan masih ada perubahan," jelasnya.
Sekretaris TKD Prabowo-Gibran di Sulsel, Darmawangsyah Muin mengatakan inti dari koordinasi bagaimana kedepan partai koalisi dan tim bekerja untuk pemenangan di Sulsel.
"Pengukuhan itu menurut saya kalau bisa kita lakukan ya kita akan lakukan. Tapi kalau tidak yang penting adalah hasilnya, outputnya, ujungnya, hasilnya kita mau menang besar di Sulsel," katanya secara singkat. (Yadi/B)